22 Jan 2013

Yuren-Yusran Programkan Listrik Masuk Desa

TAMIANG LAYANG – Pasangan calon Bupati Bartim Yuren S Bahat dan Wabup Yusran Fauzi memprogram listrik masuk desa dalam visi dan misi dalam menghadapi Pemilu Kada April 2013 mendatang.
Hal tersebut diungkapkan Yuren melalui press release kepada Tabengan, belum lama ini. “Sarana yang perlu kita tingkatkan di daerah perdesaan adalah listrik masuk desa,” katanya.
Menurutnya, program hal ini sangat penting meski listrik adalah di bawah kewenangan PLN, namun dia meminta warga jangan pesimistis dengan cara apapun selama tidak menyalahi aturan listrik pedesaan maksimal direalisasikan.
“kebutuhan listrik di perdesaan sangat perlu, karena itu kita berdua Yusran memasukan program listrik masuk desa ke dalam visi dan misi pembangunan,” katanya.
Selain hal tersebut, Yuren juga punya rencana sambil menunggu masuknya program PLN. Rencana tersebut dituangkan dalam suatu program dengan nama yang tepat yaitu program genset desa, yang pengadaannya dari APBD atau sumbangan pihak ke-3  atau CSR.
sedangkan operasionalnya diserahkan ke desa dengan tetap pemerintah kabupaten memberi bimbingan dan dana stimulan (subsidi) operasional genset desa sangat tepat dijalankan oleh suatu pengurus yang dibentuk oleh kadis dengan cara ini, Yuren sangat yakin akan berjalan lancar program genset desa  tersebut
selain itu, Yuren juga berkeinginan prasarana pengairan terutama irigasi menjadi penting. Pasalnya, Bartim termasuk enam kabupaten yang surplus beras.
Yuren merencanakan untuk meningkatkan fungsi OP (operasi dan pemeliharaan) pengairan sehingga infrastruktur pengairan persawahan tetap berfungsi maksimal untuk meningkatkan produksi padi. Program ini akan dicanangkan dengan nama pengairan lancar.
Selain hal tersebut, Yuren juga secara bertahap membuka lahan-lahan potensial untuk pertanian melalui program percetakan sawah.
“Kita harus punya komitmen bahwa lahan persawahan jangan dialih fungsikan menjadi lahan untuk keperluan lainnya  seperti untuk perumahan dan perkebunan,” jelasnya
Selain infrastruktur pengairan maka penting juga ke depan untuk pembangunan dan peningkatan sarana air bersih pedesaan. tho